Sekarang Ada Bus Rute Delhi – London, Mau Coba?

Sekarang Ada Bus Rute Delhi – London, Mau Coba?

Naik bus antar kota atau antar provinsi mungkin sudah jadi hal yang biasa. Tapi kalau antar benua, rasanya layak dicoba, terutama buat para petualang tangguh yang ingin mencoba tantangan baru.

Dilansir dari CNN Travel, perusahaan ekspedisi Adventures Overland merilis sebuah paket perjalanan baru dengan bus dari Delhi di India menuju London di Inggris.

Perjalanan yang menjamin penumpangnya akan bebas dari penerbangan ini bakal menggunakan bus mewah dengan kapasitas hanya 20 penumpang. Penggagasnya sendiri terinspirasi dari bus Hippie Trail yang populer di tahun 1960-an dan kemudian memodifikasinya.


Baca juga: 5 Jalur Road Trip Seru di Australia


Berapa lama waktu yang dibutuhkan dalam perjalanan “gila” ini? Menurut Adventures Overland akan memakan waktu 70 hari dengan melintasi 18 negara. Dijamin puas deh di jalan!

Tak melulu hanya duduk dalam bus, penumpang juga akan turun dan berkeliling di beberapa negara yang dilalui, seperti naik Tembok China, mengunjungi pagoda-pagoda di Myanmar dan blusukan di tempat-tempat bersejarah di Moskow.

Gara-gara suka melancong

Paket perjalanan ini sebetulnya bukan kali pertama dibuat oleh Adventures Overland. Sebelumnya, operator perjalanan ini perah beberapa kali membuat paket perjalanan dengan rute yang sama namun peserta membawa mobil sendiri secara konvoi.


Baca juga: 6 Atraksi Liburan Ala Petualang di Hat Yai


Tushar Agarwal dan Sanjay Madan, penggagas operator ini mengaku awalnya mereka dapat ide dari perjalanan road trip mereka yang dilakukan pada 2010 dari London ke Delhi.

Duo pelancong ini juga pernah menggagas perjalanan naik mobil lintas Islandia dan danau beku di Russia. Namun kali ini mereka ingin sesuatu yang berbeda.

“Banyak orang ingin road trip tapi malas menyetir mobil. Itu sebabnya paket perjalanan ini kami ciptakan,” terang Agarwal seperti dikutip CNN Travel.

Kapan dan berapa harganya?

Menurut Agarwal, perjalanan perdana akan dimulai pada pertengahan 2021 mengingat saat ini sedang ada pandemi berlangsung.

“Waktu terbaiknya adalah antara April dan Juni karena saat itu cuaca cerah. perjalanan bakal dimulai dengan tujuan ke Myanmar sebelum melintasi pegunungan di China dan Kirgistan,” terang Agarwal.

Harga tiket perjalanan ini adalah USD 20.000 tapi penumpang bisa memilih untuk rute-rute tertentu, tak harus rute penuh. Tiba di London, bus akan kembali ke Delhi dengan rombongan penumpang yang baru.

Sekali seumur hidup

Sejak pertama kali mengumumkan paket ini, sudah 40.000 orang menyatakan tertarik untuk ikut.

“Kami memang berharap respon baik namun tak menyangka akan sebaik ini,” lanjut Agarwal.

Agarwal juga menegaskan bahwa ini adalah perjalanan unik yang harus dicoba sekali dalam seumur hidup dan membutuhkan orang-orang yang open-mind dan open heart untuk bisa menikmati perjalanan paket ini.

“Ini perjalanan yang akan mengubah hidup seseorang. Sesuatu yang bakal dikenang dan dirayakan selamanya,” aku Agarwal.

Gambar utama oleh Michal Jarmoluk dari Pixabay

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *