6 Hostel di Bali ini Tetap Trendi dengan Harga Terjangkau
Konsep dormitory yang melekat di hunian hostel bukan berarti tak bisa tampil gaya dan trendi. Meski sederhana dan harganya cenderung lebih murah dari kategori hotel, enam hostel di Bali ini tetap tampil penuh gaya dan mampu tampil instagenik di media sosial.
Tampilannya nyaris seperti hotel mewah kebanyakan, namun sentuhan kasualnya membuat tamu merasa lebih santai dan nyaman. Meskipun hanya hostel, namun fasilitas yang ditawarkan cukup menyenangkan, seperti layanan penatu, akses WiFi gratis dan kolam renang. (Lokasi: Jl. Petitenget No. 8M)
Ada dua properti dari hostel yang berlokasi di Legian ini. Kayun Hostel Downtown adalah yang terbaru dengan eskterior yang modern meski hostelnya terbilang sederhana. Tersedia hunian dormitory dan kamar yang lebih privat. Kolam renang dan akses WiFi pun tersedia dan pastinya kedua hostel ini jaraknya berdekatan dan berada di pusat kawasan turis. (Lokasi: Jl. Patih Jelantik N0. 176)
Bila ingin menyepi ke lokasi yang lebih sunyi, hostel yang berlokasi di Ubud ini bisa jadi pilihan. Selain menawarkan kolam renang yang nyaman, tersedia juga bean bag buat yang ingin bermalas-malasan sambil menikmati pemandangan sawah. Lokasinya juga dekat dengan Campuhan Ridge Walk yang fotogenik. (Lokasi: Jalan Raya Ubud)
Dengan lokasi yang strategis dan bentuk bangunan yang modern di jantung Kuta, hostel bergaya elegan ini sangat mudah ditemukan. Fasilitasnya terdiri dari beberapa pilihan kamar privat yang ditata super nyaman layaknya hotel berbintang, dari hunian ini turis juga mudah menjangkau tempat-tempat hiburan di pusat Kuta sekaligus tempat terbaik menyaksikan matahari terbenam. (Lokasi: Jl. Raya Legian No. 131)
Berada di Canggu, lokasi yang kini menjadi tempat “pelarian” sebagian turis yang sudah jenuh dengan keramaian di pusat Kuta, hostel ini menawarkan keseimbangan antara dunia hiburan dan alam asri. Kafe, toko dan restoran terkenal berada dekat dengan tempat ini sekaligus sawah-sawah yang asri juga menjadi pemandangan paling dekat dari hostel. (Lokasi: Jl. Pantai Batu Bolong No. 29)
Hostelnya para peselancar ini menawarkan suasana santai sesuai dengan namanya. Sehabis seharian mengejar ombak, bar dan bean bag di sisi kolam adalah tempat pilihan di hostel ini sambil menikmati sebotol bir dingin dan bersosialisasi dengan sesama peselancar dan pelancong mancanegara. (Lokasi: Jl. Batu Mejan No. 14B)
Gambar utama oleh veeeeera dari Pixabay